Posted by : Unknown Senin, 12 Januari 2015



ISD sebagai MKDU ( materi kuliah dasar utama )


ISD Sebagai MKDU

ISD merupakan salah satu pembelajaran yang bentuknya MKDU atau bisa disebut juga dengan pendidikan dasar umum yang mengutamakan perluasan pengetahuan. Pembelajaran ini diberikan dengan tujuan untuk meningkatkan ketakwaan kepada tuhan yang maha esa, kecerdasan, keterampilan, budi pekerti, dan kepribadian pukerti yang baik.

Latar belakang adanya ISD 

Latar belakang diberikanya ilmu sosial dasar (ISD) di mulai banyaknya kritik-kritik yang ditujukan pada sistem pendidikan di perguruan tinggi oleh para sejumlah cendekiawan terutama sarjana pendidikan, sosial dan kebudayaan. Mereka menganggap sistem pendidikan saat ini masih berbau kolonial dan masih merupakan warisan dari sistem pendidikan Belanda yang bertujuan menghasilkan tenaga kerja di berbagai bidang untuk mengisi kekosongan pemerintahan.

Pengertian ISD

Ilmu sosial dasar adalah suatu program pelajran baru yang dikembangkan di Perguruan Tinggi.Pengembangan Ilmu Sosial Dasar ini sejalan dengan realisasi pengembangan ide dan pembaharuan sistem pendidikan yang bersifat dinamis dan inovatf. Ilmu-ilmu Sosial Dasar (ISD) Adalah Ilmu-ilmu sosial yang dipergunakan dalam pendekatan, sekaligus sebagai sarana jalan keluar untuk mencari pemecahan masalah-masalah sosial yang berkembang dalam kehidupan masyarakat.
Seperangkat konsep-konsep dasar dan pengetahuan dasar ilmu-ilmu sosial secara interdisplin atau multidisiplin dipergunakan sebagai alat bagi pendekatan dan pemecahan problema-problema yang timbul dan berkembang dalam masyarakat.
ISD memberikan dasar-dasar pengetahuan sosial kepada mahasiswa, yang diharapkan akan cepat tanggap serta mampu menghadapi dan memberi alternatif pemecahan masalah-masalah dalam kehidupan masyarakat.
Tenaga ahli yang dihasilkan oleh perguruan tinggi diharapkan akan memiliki tiga kemampuan yang meliputi kemampuan personal, kemampuan akademik, dan kemampuan professional.
A.    Kemampuan Personal
Adalah kemampuan kepribadian dengan kemampuan ini diharapkan tenaga ahli memiliki pengetahuan sehingga menunjukan sikap, tingkah laku dan tindakan yang mencerminkan kepribadian bangsa Indonesia.
B.     Kemampuan Akademik
Adalah kemampuan untuk berkomunikasi secara ilmiah, mampu berfikir logis, krisis, sistematis dan analistis, serta mempunyai kemampuan konsepsional.

C.     Kemampuan Profesional
Adalah kemampuan dalam bidang tenaga ahli yang bersangkutan, demgan kemampuan ini tenaga ahli diharapkan memiliki kemampuan dan pengetahuan yang tinggi dalam bidang profesinya.
·       Dengan seperangkat kemampuan yang dimiliki seseorang diatas lulusan perguruan tinggi diharapkan seseorang menjadi sarjana yang sujana yaitu sarjana yang cakap dan ahli dalam bidang yang ditekuninya serta mau dan mampu mengabdikan keahliannya untuk kepentingan masyarakat indonesi dan umat manusia pada umumnya. Pencapaian kemampuan akademik dan kemampuan profesi telah diusahakan melalui mata kuliah (MKK). Kedua kemampuan tersebut bertuuan untuk memberikan keahlian dalam bidangnya dan kemampuan menerapkan keahlian itu dalam masyarakat.
Berikut adalah MKDU/ Mata Kuliah Dasar Umum yang terdiri atas mata kuliah:
    1.) Pancasila
    2.)Agama
    3)Kewiraan
    4.)PENDIDIKAN Sejarah Perjuangan Bangsa
    5.)Ilmu Alamiah Dasar (IAD)
    6.)Ilmu Sosial Dasar (ISD)
    7.)Ilmu Budaya Dasar (IBD)

        Sebenarnya MKDU perguruan tinggi di Indonesia dapat di kelompokkan menjadi 2, Kelompok pertama meliputi mata kuliah : Pancasila, Agama, Pendidikan Sejarah perjuangan bangsa dan Kewiraan. Kelompok ini diharapkan dapat memberikan dasar pedoman untuk bertindak sebagai warga Negara terpelajar yang baik. Keempat mata kuliah tersebut wajib di ikuti oleh semua mahasiswa di perguruan tinggi, yang dinilai dan ikut menentukan kelulusan.
Kelompok kedua meliputi mata kuliah : IAD, ISD, dan IBD. Kelompok ini diharapkan dapat membantu kepekaan mahasiswa berkenaan dengan lingkungan alamiah, Lingkungan social dan lingkungan budaya.
Ketiga mata kuliah diatas diberikan kepada semua mahasiswa dengan ketentuan bahwa mahasiswa bidang pengetahuan keahlian yang berada dalam ruang lingkup salah satu mata kuliah dasar tersebut tidak diwajibkan mengikuti mata kuliah dasar yang bersangkutan.
Secara Spesifik kemampuan pribadi yang hendak di capai melalui MKDU bertujuan menghasilkan warga Negara Sarjana yang berkualifikasi sebagai berikut:
Taqwa kepada tuhan yang maha esa , bersikap dan bertindak sesuai dengan ajaran agamanya, dan memilki tenggang rasa terhadap pemeluk agama lain
Berjiwa Pancasila sehingga segal keputusan serta tindakannya mencerminkan nilai-nilai pancasila dan memiliki Integritas kepribadian yang tinggi, yang mendahulukan kepentingan nasional dan kemanusiaan sebagai sarjana Indonesia.
Memiliki wawasan sejarah perjuangan bangsa, sehingga dapat memperkuat semangat kebangsaan, mempertebal cinta tanah air, meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara, Mempertinggi kebanggan nasional dan kemanusiaan sebagai sarjana Indonesia.
Memiliki wawasan komprehensif dan pendekatan integral di dalam menyikapi oermasalahan kehidupan, baik social, ekonomi, politik, pertahanan keamanan maupun kebudayaan.
Memiliki wawasan budaya yang luas tentang kehidupan bermasyarakat dan secara bersama sama mampu berperan serta meningkatkan kualitasnya, maupun tentang lingkungan alamnya secara bersama sama serta di dalam pelestariannya.
Tema pokok perkuliahan ISD sebagai bagian dari MKDU adalah hubungan timbale balik antara manusia dengan lingkungannya. Hubungan tersebut dapat mewujudkan adanya kenyataan kenyataan social dan masalah masalah social dan inilah yang menjadi pusat perhatian dari Ilmu Sosial Dasar dan yang penelaahannya menggunakan pendekatan berbagai disiplin (interdisiplin dan atau multidisiplin) dengan memanfaatkan pengertian pengertian (fakta,konsep, teori) yang berasal dari lapangan ilmu ilmu social seperti: sejarah, ekonomi, geografi, social, sosiologi, antropologi dan psykologis social.

Tujuan ISD sebagaI MKDU

1      1.)                Memahami dan menyadari adanya masalah-masalah sosial yang ada dalam masyarakat.
2.)Warga Indonesia harus memiliki sikap dan tingkah laku yang baik dalam masyarakat. agar tidak terjadi keributan ataupun kericuhan.
3.)Peka dan menyadari terhadap masalah-masalah sosial dan tanggap untuk ikut serta dalam usaha untuk mencegah dan menanggulanginya.
4.)Memahami jalan pikiran para ahli dalam bidang ilmu pengetahuan lain dan dapat berkomunikasi dengan mereka dalam rangka penanggulangan masalah sosial yang timbul dalam masyarakat.










Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © CHRISTIAN MANASYE - Skyblue - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -